Komsos Dimasa Pandemi Babinsa Kodim 0311/Pessel Ajak Warga Terapkan 3M
Pessel,-- Patuh terhadap himbauan pemerintah tentang disiplin penerapan protokol kesehatan pencegahan covid-19, merupakan langkah yang tepat untuk menangkal covid-19 agar tidak semakin meluas.termasuk diwilayah teritorial Kodim 0311/Pessel.
Agar masyarakat diwilayah binaanya terbebas dari serangan virus covid-19 Babinsa Koramil 06/Bayang Kodim 0311/Pessel Sertu Heru Adrian terus lakukan komsos tentang 3M kepada masyarakat binaan nagari Muara kecamatan IV Nagari Bayang Utara, pada Selasa (26/1/2021).
Sertu Heru Adrian mengungkapakan mematuhi protokol kesehatan tentang 3M merupakan suatu keharusan dalam memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
" Untuk itu, kita akan selalu memberikan himbauan kepada masyarakat secara persuasif agar melaksanakan protokol kesehatan dengan ca...